Friday, March 13, 2009

Empat Klik untuk Daftar Isi

Hampir setiap kali membuat tulisan, kita menyertakan daftar isi untuk memudahkan pembaca tulisan kita nantinya. Sayangnya, pembuatan daftar isi disulitkan dengan banyak titik–titik yang menjadi rahasia umum.


Inilah cara membuat daftar isi hanya dengan empat kali klik:
1. Sebelumnya, naskah yang dibuat haruslah menggunakan Style. Karena Microsoft Word membutuhkan tempat–tempat yang akan ‘diingat’ di dalam daftar isi.
2. Untuk membuat daftar isi, tempatkan kursor pada halaman tempat daftar isi nantinya.
3. Klik menu [Insert] > [Index and Table], kemudian pilih tab [Table of Contents].
4. Pilih tombol [Options] untuk pengaturan lebih lanjut.
Dengan kotak dialog ini, Anda dapat mengatur tampilan daftar isi yang bergantung pada TOC level style. Bab memiliki nilai TOC level style 1, sub bab berisi 2, sub bab dalam sub bab berisi 3 dan seterusnya.

Sumber: PCplus

No comments:

Post a Comment